Lepas Atlet Taekwondo bertanding ke Sumetera Utara, Ini Arahan Sekda Aceh Jaya

Aceh Jaya | Rabu, 31 Mei 2023 | berita 

Calang - Sekretaris Daerah Aceh Jaya, T. Reza Fahlevi, MM, melepas Atlet Taekwondo Aceh Jaya yang akan mengikuti acara Indonesia Taekwondo Championship Sumatera Utara. Acara pelepasan Atlet dan perwakilan pelatih Taekwondo Aceh Jaya digelar di halaman kantor Bupati Aceh Jaya, Rabu (31/05/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Sekda Aceh Jaya turut melepas dua putri terbaik Aceh Jaya yang telah berhasil lulus dari SMAKON Aceh, Sekolah binaan Dispora Aceh, melalui cabang olahraga Taekwondo. Keberhasilan kedua putri tersebut merupakan prestasi luar biasa yang patut diapresiasi dan dijadikan inspirasi bagi generasi muda Aceh Jaya.

T. Reza Fahlevi, MM, menyampaikan harapannya agar para atlet dan perwakilan pelatih dapat memberikan yang terbaik dalam kompetisi yang diikuti, dan berjanji akan terus mendukung pembinaan olahraga, khususnya Taekwondo, di Aceh Jaya guna mencetak atlet-atlet berprestasi yang dapat mengharumkan nama Daerah.

"Prestasi yang diraih oleh Putri-Putri Aceh Jaya adalah suatu kebanggaan bagi kita semua. Saya berharap mereka dapat memberikan yang terbaik dan menjadi contoh teladan bagi atlet-atlet muda di Daerah kita. Kami akan terus mendukung dan memperkuat pembinaan olahraga di Aceh Jaya agar dapat melahirkan atlet-atlet berprestasi di masa depan," ujar Sekda Aceh Jaya.

Selain itu, dalam upaya mengembangkan keterampilan dan kemampuan atlet Taekwondo Aceh Jaya, Sekda Aceh Jaya juga melepas perwakilan pelatih untuk mengikuti Training Camp Nasional yang akan dilaksanakan di Jakarta. Pelatihan tersebut diharapkan dapat memberikan pengalaman dan pembelajaran tambahan bagi pelatih dalam meningkatkan kualitas pembinaan atlet khususnya Cabang Olahraga Taekwondo di Aceh Jaya.

Event Indonesia Taekwondo Championship Sumatera Utara sendiri dianggap sebagai ajang yang penting bagi atlet Taekwondo Aceh Jaya untuk menguji kemampuan dan keterampilan mereka. Selain itu, keikutsertaan atlet Taekwondo Aceh Jaya di acara tersebut juga diharapkan dapat memperluas jaringan dan menjalin silaturahmi dengan atlet-atlet dari daerah lain.

Dengan adanya dukungan dan perhatian dari Sekda Aceh Jaya, diharapkan semangat dan motivasi atlet Taekwondo Aceh Jaya semakin tinggi. Semoga atlet-atlet tersebut dapat memberikan prestasi terbaik dan meraih hasil yang membanggakan dalam kompetisi tersebut.