Persiapan Infrastruktur Transportasi Lebaran, Sekda Aceh Jaya Tinjau Lokasi Jalan di Darul Hikmah
Aceh Jaya | Senin, 17 April 2023 | berita
Calang - Sekda Aceh Jaya T. Reza Fahlevi, MM melakukan kunjungan ke beberapa gampong di Kecamatan Darul Hikmah guna meninjau lokasi jalan arus transportasi menjelang lebaran, pada Senin (17/04/2023).
Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan infrastruktur transportasi di wilayah tersebut menjelang lebaran tahun ini.
Dalam kunjungannya, Sekda Aceh Jaya T. Reza Fahlevi, melakukan peninjauan terhadap kondisi jalan di beberapa titik yang menjadi jalur utama transportasi warga. Dia juga melakukan diskusi dengan para pejabat dan pihak terkait untuk membahas langkah-langkah yang perlu diambil guna memastikan kelancaran arus transportasi selama periode lebaran.
Menurut T. Reza Fahlevi, kegiatan peninjauan ini sangat penting dilakukan guna memastikan bahwa infrastruktur transportasi yang ada di wilayah tersebut siap dan mampu menampung volume kendaraan yang meningkat selama lebaran.
Dia juga menyampaikan bahwa perbaikan jalan tersebut akan dilakukan secepat mungkin guna memastikan kesiapan infrastruktur transportasi selama musim lebaran.
"Kita telah mengurus proposal melalui Inpres dengan harapan dana segera tersedia untuk perbaikan jalan yang rusak. Jalan yang rusak ini menyebabkan banyak kendaraan terhambat dan warga setempat kesulitan untuk beraktivitas sehari-hari." Ucap T. Reza Fahlevi.
T. Reza Fahlevi berharap proposal ini akan segera disetujui dan dana akan segera tersedia untuk perbaikan jalan yang rusak. Dengan demikian, warga setempat dapat beraktivitas dengan lebih mudah dan lancar, serta kerugian ekonomi yang disebabkan oleh jalan rusak dapat diminimalisir.
"Semoga kunjungan ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh warga di Kecamatan Darul Hikmah serta memastikan kesiapan infrastruktur transportasi selama musim lebaran yang akan datang." Tutup Sekda Aceh Jaya tersebut.