Upaya Terwujudnya Bank Darah, Pemerintah Aceh Jaya Gelar Audiensi dengan PMI

Aceh Jaya | Rabu, 29 Maret 2023 | berita 

Calang - Pj. Bupati Aceh Jaya, Dr. Nurdin S.Sos., M.Si bersama Kepala Dinas Kesehatan Aceh Jaya Rosniar, S.K.M, melakukan audiensi dengan Ketua dan Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Aceh Jaya pada Rabu (29/03/2023).

Pertemuan itu dilakukan untuk membahas berbagai hal terkait kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya dengan Organisasi Internasional yang bergerak di bidang sosial kemanusiaan tersebut.

Dalam pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Bupati Aceh Jaya, Dr. Nurdin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PMI Aceh Jaya atas dedikasi dan peran penting yang telah dilakukan dalam membantu masyarakat Aceh Jaya yang membutuhkan. Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya dan PMI Aceh Jaya dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Dr. Nurdin, S.Sos., M.Si, mengatakan pihak Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya selalu mendukung program-program dan kegiatan PMI Aceh Jaya. "Pemerintah melalui Dinas Kesehatan tengah berupaya untuk mengusahakan Pelayanan Transfusi Darah bisa terwujud, sehingga bisa meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi Masyarakat di Kabupaten Aceh Jaya." Ucap Pj. Bupati Aceh Jaya.

Sementara itu, Ketua PMI Aceh Jaya T. Irfan TB, mengapresiasi langkah Pj. Bupati Nurdin dalam membuka ruang audiensi ini. Pihaknya berterima kasih atas dukungan pemerintah selama ini, ia juga menyatakan bahwa PMI Aceh Jaya sangat membutuhkan Bank Darah guna menyimpan darah hasil donor.

"Aceh Jaya merupakan salah satu kabupaten dangan donor darah terbesar, oleh karena itu Bank Darah merupakan fasilitas yang penting untuk saat ini. Selama ini kita numpang nyetok di daerah lain karena di sini belum ada Bank Darah. Akan lebih efisien jika Kabupaten Aceh Jaya memiliki Bank Darah sendiri, jadi masyarakat yang membutuhkan akan mendapat donor darah lebih cepat." Jelas T. Irfan TB.

Ketua PMI Aceh Jaya tersebut juga berharap kerjasama yang baik antara Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya dan PMI Aceh Jaya dapat terus ditingkatkan ke depannya.

Dengan adanya pertemuan ini, diharapkan dapat mempererat hubungan antara Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya dan PMI Aceh Jaya serta memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Aceh Jaya.