Pemkab Aceh Jaya Gelar Peusijuk dan Perkenalan Kajari Baru dan Ketua IAD Aceh Jaya

Aceh Jaya | Rabu, 12 Juni 2024 | berita 

Calang – Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya menggelar acara Peusijuk dan perkenalan dengan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Aceh Jaya yang baru, Mohammad Anggidigdo, S.H., M.H dan Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Daerah Aceh Jaya, Ny. Meutia Mohammad Anggidigdo. Acara ini dilaksanakan di Pendopo Bupati Aceh Jaya pada Rabu, 12 Juni 2024.

Turut hadir berbagai pejabat penting di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya. Pj. Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala, M.Si, Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Jaya, T. Reza Fahlevi, MM, Kapolres Aceh Jaya, Dandim 0114/AJ, Wakil Ketua DPRK Aceh Jaya, Kepala Kankemenag Aceh Jaya, Kepala Baitul Mal Aceh Jaya, Ketua MAA Aceh Jaya, Ketua MPU Aceh Jaya, Ketua Pengadilan Negeri Aceh Jaya, Pj. Ketua TP PKK Aceh Jaya,  Ketua DWP Aceh Jaya,  para Kepala SKPK, para Camat, serta unsur terkait lainnya.

Acara Peusijuk merupakan tradisi Aceh yang bertujuan untuk menyambut tamu dengan penuh hormat dan mendoakan keselamatan dan kelancaran dalam melaksanakan tugas di daerah tersebut.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala, menyampaikan selamat datang kepada Kajari Mohammad Anggidigdo dan Ny. Meutia Mohammad Anggidigdo. Ia yakin dengan kepemimpinan Mohammad Anggidigdo, Kejaksaan Tinggi Negeri Aceh Jaya akan semakin tangguh dan profesional dalam menjalankan tugasnya.

“Saya mengucapkan selamat datang kepada Pak Kajari dan istri. Saya yakin di bawah kepemimpinan Pak Kajari, Kejaksaan Negeri Aceh Jaya akan semakin tangguh dan profesional dalam menjalankan tugas serta fungsinya untuk penegakan hukum dan keadilan di daerah kita tercinta ini,” ujar Murtala.

Murtala juga berharap agar Mohammad Anggidigdo dan Ny. Meutia Mohammad Anggidigdo dapat membangun Aceh Jaya bersama-sama Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya dengan tujuan agar pelaksanaan pembangunan, penyelenggaraan pemerintahan, dan pembinaan masyarakat tetap berjalan dengan baik dan lancar.

Sementara itu, Kajari Aceh Jaya yang baru, Mohammad Anggidigdo menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Pemkab Aceh Jaya dan masyarakat. Ia juga memohon dukungan dari semua pihak dalam menjalankan tugasnya di Aceh Jaya.

“Kami mohon dukungan dari Bapak dan Ibu sekalian dalam menjalankan tugas di Aceh Jaya. Kami ingin bekerja sama dengan semua pihak untuk menegakkan hukum dan keadilan di daerah ini,” ujar Mohammad Anggidigdo.